Kumpulan Puisi Untuk Ibu dan Bunda Tercinta Terbaik dan Terbaru. Sosok seorang ibu tidak bisa dilepaskan dari kehidupan kita.karena ibu yang melahirkan kita, mengurus kita dan membesarkan kita hingga kita tumbuh menadji dewasa.
Jasa Ibu begitu sangat besar dalam kehidupan kita, maka dari itu janganlah sekali kali menyakiti Ibu kita.
Ungkapan perasaan sayang lewat puisi untuk ibu untuk ibu tercinta yang telah sangat berjasa kepada kita.
Luasnya hamparan jerih lelah
Membesarkan anakmu yang penuh salah
Yang selalu kau buka celah
Pintu maaf untuk anakmu yang goyah
Ibu, kau tak pernah berdesah
Dalam kehidupan penuh gelisah
Kau sedih bila ku menyerah
Kau berdoa agar ku terarah
Walau kelak Surga mengarah
Selamanya hati tak ‘kan berpisah
Cinta ada di setiap langkah
Kasih mengalir di dalam darah
Ibu, kau matahari yang bersinar cerah
Membuat hari-hariku terasa indah
Menuntunku agar tak salah melangkah
Menjagaku hingga tiba di tanah
Sebuah puisi dari anakmu terkasih
Dari sungai kehidupan cinta kasih
Bermuara di lautan terima kasih
Untuk pengorbanan Ibunda terkasih
Ibu..
kau yang selalu ada dalam kalbu..
walau kadang ego ini menyakitimu..
Ibu..
tak pernah cukup lautan untuk menuliskan cintaku
tak pernah cukup langit menampung semua doa untukmu
Ibu..
engkaulah yang menerangi setiap langkah
dalam sedih, dan dalam semua gelisah
Maafkan aku ibu..
jika tak pernah ungkapkan cinta dengan kata
ibu.
kau yang telah mengadungku.
kau yang telah menjaga dalam kandungan.
dan kau yang bertaruh nyawa melahirkanku ke dunia.
terima kasih ibu.
ibu.
berulang kali ku ucap kata terimakasih untukmu.
kau rela bembanting tulang untuk membesarkanku.
kau usahakan segala cara untuk menyekolahkan ku.
dan hanya dirimu yang membuatku seperti saat ini.
ibu.
ingin rasanya membalas kebaikanmu saat itu.
tapi apa yang bisa kubalas?
begitu banyaknya kasih sayang yang kuberi.
sekali lagi,
terima kasihku untuk ibu.
Semoga bisa bermanfaat dan menjadi motivasi kita untuk selalu memberi yang terbaik untuk ibu kita.